UNDANGAN KURSUS MAHIR DASAR

 


Kemarin ada surat dari Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang yang isinya meminta kami yang belum memiliki ijazah Kursus Mahir Dasar (KMD) untuk mengikuti kegiatan ini. Alhasil kami lumayan panik menyiapkan persyaratannya mengingat pemberitahuan kami terima pada malam Sabtu, sementara berkas harus sudah diupload pada tanggal 6 Desember 2020 hari ini.

Kamis senang mendapat surat ini karena sangat sulit mengikuti KMD. Kuotanya selalu sedikit jadi terkadang kami mendaftar tapi sudah tidak bisa. KMD ini juga tidak ada tiap tahun. Untuk itu kami semangat ingin mengikutinya. Kami langsung sibuk dengan berbagai urusan administrasi  antara lain:

1.      Biodata peserta (contoh terlampir)

2.      Surat Keterangan berbadan sehat dari dokter

3.      Surat Keterangan aktif membina pramuka di gugus depan atau di satuan karya, dari ketua mabigus di ketahui oleh ketua kwarran

4.      Menyerahkan surat tugas dari ka. mabigus

5.      Menyerahkan surat mandat  dari ka kwarran

6.      Fotokopi KTA Pramuka

7.      Fotokopi Ijazah Pendidikan terakhir

8.      Pas foto berwarna dan berseragam pramuka ukuran 2x3 cm dan 3x4 masing-masing 2 lembar tanpa penutup kepala (met pria /met wanita) dengan background merah

9.      Semua berkas dimasukkan ke dalam map (bukan sneil hekter) warna biru

Saya lumayan kalang kabut karena sedang weekend sementara jarak rumah dan satuan pangkal saya 38 kilometer. Tapi alhamdulillah semua dipermudah Allah. Kakak Ketua Kwarran dan sekretarisnya sangat membantu saya dalam mengurus surat mandat. Hanya terkendala sedikit, karena sedang weekend  sekretaris kwarran agak susah dihubungi. Ternyata karena yang bersangkutan sedang ada di luar kota dalam rangka refreshing setelah  menyelesaikan skripsinya.

Tapi setelah terhubung Kak Juki langsung sigap membantu. Alhamdulillah sore ini surat sudah saya terima. Nanti malam saya tinggal upload semua berkas ke email dan besok pagi jam 08.00 harus sudah siap mengikuti KMD virtual. Bismillahi semoga kegiatan KMD dari tanggal 7-13 Desember 2020 bisa berjalan dengan lancar aamiin.

#150katabercerita #30hariAISEIbercerita

#AISEIWritingChallenge #warisanAISEI

#pendidikbercerita

#Dec6AISEIWritingChallenge

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

MENGENAL REMPAH-REMPAH

PEMANDANGAN DARI ATAS JEMBATAN BP2IP

BELAJAR ICE BREAKING DARI KAK KUSUMO